-->

Pengertian Dan Contoh Unit Input Device


Unit input atau biasa disebut Input Device adalah unit yang berfungsi sebagai media untuk memasukkan data dari luar kedalam suatu memori dan processor untuk diolah guna menghasilkan informasi yang diperlukan. 

Macam-Macam input device ;

1. Keyboard
2. Mouse
3. Touchpad
4. Trackball
5. Kinect
6. Voice Recognition
7. Light Pen
8. Barcode Scanner
9. Joy Stick
10. Micropone
11. webcam
dan masih banyak lagi

Pengertian :

1. Keyboard

Keyboard adalah sebuah perangkat keras (hardware) pada komputer yang berfungsi sebagai alat untuk input data yang berupa huruf, angka dan simbol. Atau definisi keyboard yaitu suatu perangkat keras pada komputer yang berbentuk papan dan memiliki berbagai macam tombol yang dimana tombol tersebut fungsinya berbeda tergantung pada penekanannya yang bisa menghasilkan proses yang sesuai dengan keinginan penggunanya."


2. Mouse


Mouse komputer merupakan perangkat keras yang termasuk dalam golongan perangkat input . Fungsi mouse komputer adalah mengatur pergerakan kursor secara cepat, selain itu juga untuk memberikan suatu perintah dengan hanya menekan tombol pada mouse komputer. Di dalam perangkat mouse ini, terdapat sebuah bola kecil yang akan menangkap pergerakan mouse dan mentransfer sinyal listrik ke perangkat pemroses (CPU). Dengan demikian, mouse komputer dapat secara cepat melakukan kinerjanya sebagai perangkat masukan.


3. Touchpad



Touchpad merupakan pengganti dari Mouse yang telah banyak digunakan oleh pengguna komputer pada umumnya, biasanya perangkat keras ini di temukan di laptop. Namun jangan salah, komputer desktop juga bisa menggunakan Touchpad. 


4. Trackball



Trackball adalah peranti penunjuk yang berupa sebuah bola yang berada di dalam sebuah alat yang memiliki sensor gerakan. Bola jejak umumnya terdapat pada tetikus modern. Bola jejak menyimulasikan pergerakan vertikal tetikus, sehingga pengguna tidak perlu menggerakkan tetikus berulang kali untuk dapat menaikkan atau menurunkan layar.


5. Kinect


Kinect adalah alat input dengan teknologi sofware yang dikembangkan oleh Rare, sebuah perusahaan game dibawah Microsoft Game Studios milik Microsoft. Kinect digunakan untuk Video Game X Box 360 dan PC dengan sistem operasi Windows. Dulunya Kinect ini diketahui adalah project Natal.


6. Voice Recognition


Voice Recognition adalah suatu sistem yang dapat mengidentifikasi seseorang melalui suaranya, pada saat saya mencari pengertiaan dari voice recognition terdapat juga pengertian Speech Recognition yang hampir sama secara fungsinya. Tapi terdapat perbedaan antara keduanya, Voice Recognition mengidentifikasi siapa yang berbicara, tetapi Speech Recognition mengidentifikasi apa yang diucapkan


7. Light Pen


Light Pen adalah suatu input device atau pointer elektronik yang biasanya di gunakan untuk menggambar teknis atau grafis di dalam komputer. Anda bisa menjumpai para desainer grafis untuk mengetahui kalau perangkat keras ini sangat berguna sekali untuk menggambar. Perangkat keras ini juga berfungsi atau pengganti dari keyboard dan mouse komputer.


8. Barcode Scanner


Barcode adalah sekumpulan data yang Bergambarkan  garis dan jarak spasi (ruang). Barcode juga menggunakan urutan garis batang vertikal dan jarak antar garis untuk mewakili angka atau simbol lainnya. Dengan demikian,. seluruh ketebalan garis batang , jarak antara garis saru dengan yang lain itu harus selalu berbeda sesuai dengan isi data yang dikandung oleh kode batang atau barcode tersebut.


9. Joy Stick


Joystick adalah sebuah alat input komputer yang nampak seperti tuas yang dapat bergerak ke berbagai arah, Joystick ini dapat mentransmisi arah sebesar dua ataupun 3 dimensi ke komputer . Alat ini biasa digunakan sebagai pelengkap untuk memainkan game dengan lebih sempurna.


10. Micropone



Micropone adalah suatu alat atau komponen Elektronika yang dapat mengubah atau mengkonversikan energi akustik (gelombang suara) ke energi listrik (Sinyal Audio). Microphone merupakan keluarga Transduser yang berfungsi sebagai komponen atau alat pengubah  satu bentuk energi ke bentuk energi lainnya. Setiap jenis Mikrofon memiliki cara yang berbeda dalam mengubah bentuk energinya, tetapi mereka semua memiliki persamaan yaitu semua jenis Mikrofon memiliki suatu bagian utama yang disebut dengan Diafragma.

11. webcam
WebCam adalah nama sebutan untuk kamera yang dihubungkan pada komputer agar kita dapat dilihat dan melihat melalui aplikasi pemanggilan video. WebCam ini ditujukan pada teknologi secara umumnya, sampai kata WebCam ini kadang diganti dengan kata lain yang memberikan pemandangan yang ditampilkan oleh kkamera.