-->

5 Topik Yang Banyak Di Cari Di Internet | Sebuah Ide Untuk Blogger Pemula


Sebagai blogger kita harus memahami konsep dan kontent untuk blog yang kita olah, tidak jarang blogger yang mudah untuk mencari konten, begitu pula saya.
Dengan konsep dan konten yang anda terapkan,maka anda harus konsisten dengan konten dari blog anda agar blog anda banyak yang mengunjungi, dengan banyaknya visitor dari blog anda maka akan menambahkan trafik blog anda, setelah saya membaca-baca berbagai artikel ternyata konten/tulisan yang sering banyak di cari di internet di antaranya adalah :


1. TUTORIAL
Seperti yang kita ketahui, tutorial dalam kamus besar bahasa indonesia (KBBI) adalah pembimbingan kelas oleh seorang pengajar (tutor) untuk seorang mahasiswa atau sekelompok kecil mahasiswa, mungkin menurut saya bukan hanya untuk mahasiswa saja, melainkan untuk orang yang belum banyak mengerti tentang suatu cara atau program tersebut. 
Nah jadi untuk anda yang mempunyai wawasan luas di bidang apapun, anda bisa memanfaatkan topik ini, ada banyak sekali tutorial itu, seperti ; tutorial memasak, blogging, make up, game, mengedit video/foto, dan masih banyak lagi tutorial yang bisa anda angkat untuk menjadi salah satu konten/topik di blog anda.

2. PELAJARAN

Mungkin sudah tidak salah lagi kalo "PELAJARAN" ini saya angkat di artikel ini, karna pada dasarnya kita sangat memerlukan sekali ilmu pelajaran/materi untuk menambahkan pengetahuan kita. Apalagi dijaman ini pelajar dan mahasiswa banyak menggunakan internet untuk mencari tambahan ilmu, mencari jawaban soal, dan mencari materi untuk mengerjakan tugas dari sang guru maupun dosen. 
Tapi bagaimana caranya saya menerapkan topik ini? saya kan tidak terlalu pintar...
begini, anda bisa menerapkan topik tersebut dari tugas-tugas dan materi yang telah di berikan oleh guru/dosen anda, tapi dengan tugas yang bernilai bagus, andaikan nilai anda kurang bagus, tapi materi tersebut sangat bermanfaat dan anda ingin menuliskanya di blog, dari nilai anda yang kurang bagus, anda bisa merefisikan jawaban-jawaban anda yang salah. 

3. DOWNLOAD APLIKASI DAN GAMES 
Konten ini juga banyak dicari di internet, apalagi anda menyediakan MOD dari app dan game yang bersangkutan, pasalnya kebanyakan orang yang lebih suka instan di bandingan harus memulai dari 0, jadi apa boleh buat lebih baik menggunakan MODnya dari pada harus susah payah menyelesaikan game tersebut, ya itu pinter-piteran anda nyari dimana dah tuh MOD gamesnya :D


4. CERITA/INFORMASI UNIK

Untuk anda yang pandai menulis sebuah cerita mungkin konten ini sangat cocok, dari kegiatan sehari-hari, berita, atau cerita menarik anda, anda bisa menuangkanya sebagai konten yang kreatif, tidak sedikit orang yang tidak berminat dengan konten ini, ada banyak sekali orang-orang yang gemar membaca cerita/informasi unit di internet loh, jadi tunggu apalagi.

5. BLOG TRAVELING

Jadi untuk anda yang gemar traveling bisa nih di jadikan konten untuk blog anda, anda bisa merekomendasikan tempat-tempat yang bagus atau cerita saat anda traveling mengunjungi suatu wisata yang menarik.