Cara Menginstall VirtualBox Di Windows 10
Cara Menginstall VirtualBox Di Windows - Oracle VM Virtual Box adalah perangkat lunak yang dapat digunakan untuk mengeksekusi atau menjalankan sistem operasi tambahan di dalam sistem operasi utama. Sistem operasi yang dapat dijalankan antara lain Linux, Mac OS X, Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 8, Solaris, dan OpenSolaris.
Dikutip dari Jagongoding, Virtual Box memiliki beberapa fungsi, antaranya:
- Menguji sistem operasi baru tanpa harus kelihangan sistem operasi utama.
- Menguji aplikasi tertentu yang tidak bisa digunakan pada sistem operasi yang digunakan.
- Untuk mensimulasikan berbagai macam topologi jaringan local.
- Sebagai virtual development environtment .
- Membangan beberapa Virtual Private Server (VPS) dalam satu hardware yang sama.
Langkah-langkah Installasi VM Virtual Box.
- Download VirtualBox disini
Untuk Windows sendiri, pilih Windows hosts - Tunggu sampai proses download selesai.
- Jika sudah selesai, mari kita buka program aplikasi yang baru saja di download
- Maka akan muncul jendela baru seperti gambar dibawah , lalu klik Next>
- Lalu akan muncul jendela baruPada jendela ini kalian bisa menentukan lokasi yang akan di install aplikasi VM Virtual Box, Jika ingin mengubah kamu hanya perlu meng-klik Browse dan menentukan lokasinya, namun jika ingin default, lakukan saja step selanjutnya dengan klik Next>
- Pada jendela ini ada beberapa pilihan fitur setelah installasi selesai
a. Create start menu entries : Menambah shortcut pada menu start
b. Create a shortcut on the desktop : Menambah shortcut icon pada menu desktop
c. Create a shortcut in the quick launch bar : Membuat/menambah shortcut pada quick launch bar
d. Register file associations : - Selanjutnya akan muncul jendela baru dengan peringatan : Warning: Network Interface. klik yes untuk melanjutkan, peringatan tersebut hanya mematikan sementara koneksi internet kamu saat melakukan installasi.
- Langkah selanjutnya muncul jendela baru untuk langkah penginstallasian, "klik install"
- Saat di tengah peng-installasian, akan dimunculkan kotak dialog (seperti gambar dibawah) lalu klik install dan ceklis Always trust software from "Oracle Corporation"
- Ketika selesai maka akan muncul jendela baru yang berarti proses installasi telah selesai dan aplikasi siap dijalankan. Klik Finish, jika kamu ceklis di bagian Start Oracle VM Virtual Box after installation, maka aplikasi akan berjalan ketika kamu klik finish.
- Tampilan VM Virtual Box
- Selesai.
Berikut langkah-langkah installasi VM VirtualBox di Windows 10, kurang lebihnya saya minta maaf,, dan jika ada tulisan yang salah atau tidak benar, mohon di perbaiki di kolom komentar dibawah.
Post a Comment